Senin, 07 Desember 2015

Motif Batik Blora

bappedablora.blogspot
Batik yang berkembang dan dibuat oleh masyarakat di kabupaten Blora ini pertama kali diperkenalkan kepada publik pada tahun 2008. Pada tahun tersebut juga memperkenalkan sebagai sebuah simbol dari keindahan alam dan juga potensi wilayah Blora yang hampir empat puluh persen dari wilayahnya merupakan kawasan hutan jati. Perkembangan batik di wilayah ini dilanjutkan pada tahun dua ribu sembilan ketika Pemda setempat membuat batik dengan desain mustika yang memperlihatkan keindahan dan juga ciri khas yang ada di wilayah Blora ini. Kabupaten Blora ini merupakan sebuah wilayah yang cukup terkenal dengan beberapa hal yang kemudian menjadi bagian dari motif batik khas kabupaten Blora. Ciri khas kota Blora ini dapat kita lihat pada berbagai macam motif baju batik seperti motif batik dengan kilang minyak, kemudian motif batik barongan, motif batik tayub, motif batik satai, motif batik sedulur sikep atau Samin, motif batik daun jati, motif batik alur jati, motif panen lombok, motif batik tunggak semi, motif batik yang memperlihatkan bentuk pompa minyak, selain itu ada juga motif batik dengan gambar jual satai, ada juga motif batik dengan bentuk daun kering, motif  batik yang seperti daun gugur, dan masih banyak motif batik lain yang menjadi ciri khas kota Blora ini. Daerah Blora ini memang cukup terkenal dengan hasil bumi yang mereka miliki seperti minyak dan juga gas bumi, sehingga motif batik ini menjadi ciri khas dari kota ini. Selain itu ada juga motif batik yang memperlihatkan bentuk barongan yang merupakan sebuah kesenian lokal yang berusaha untuk dilestarikan dan motif lain seperti satai adalah sebuah motif yang memperlihatkan bahwa satai adalah makanan khas dan juga cukup terkenal di daerah Blora ini. Motif baju batik yang dibuat oleh para seniman batik dari kota Blora ini memang terkenal dengan batik yang sangat kuat dengan kebudayaan lokal daerah mereka. Bentuk motif dengan budaya yang unik inilah yang pada akhirnya membuat motif baju batik dari Blora ini menjadi sangat unik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar